INSPIRASI - Manusia pastinya pernah merasakan kesepian bahkan bisa pula ditengah keramaian merasa sepi. Dengan rasa sepi ini wajar bahkan bisa anda rasakan ditengah kegembiraan. Dan mungkin itulah gambaran yang sesuai dengan keadaan anda. Tanpa anda sadari ada hal yang bisa dikatagorikan bahwa diri anda sedang kesepian. Entah disadari atau tidak. Kalau anda masuk dalam katagori ini maka anda harus berhati-hati dan harus menghindarinya.
Nah, ada lima tanda-tanda anda sedang kesepian jika sedang bahkan pernah melakukannya.
1. Tidak bisa menikmati kebersaan saat kumpul bareng teman
Merasa sepi ditengah keramaian dan bahkan sedih ditengah kegembiraan. Itulah gambaran yang sesuai dengan yang sedang anda rasakan. Ketika anda kumpul sama teman anda, anda seperti merasa sendiri. Canda dan tawa dengan mereka hanya berlangsung sesaat saja. Bahkan kadang anda berpikir kumpul bersama teman tidak begitu menyenagkan. Ternyata nih, salah satu tanda bahwa anda sedang merasa kesepian.
2. Hanya Karena orang baru yang hadir dalam hidup anda
Anda seperti lupa dengan banyak hal, dan mengabaikan semua meskipun beberapa di antaranya adalah suatu bentuk tanggung jawab anda.Anda melakukan itu hanya untuk menghabikan waktu bersama dengan orang baru. Dan baru saja masuk dalam kehidupan anda. Anda malah cenderung mengabaikan hal penting lainnya. Seolah hal lain tidak terasa asyik meskipun sebenarnya penting untuk hidup anda. Bisa jadi ini dikarenakan kalau diri anda sedang kesepian.
3. Menikmati Hubungan tanpa pernah bertemu
Mungkin sudah banyak yang mengalami keadaan ini. Merasa menemukan kebahagiaan semua karena menjalin hubungan dengan orang yang tidak di kenal sama sekali. Pernah hanya diawali oleh media sosial.Dengan keduanya membangun hubungan tanpa ernah melakukan peremuan. Menikmati hubungan seperti ini menandakan kalau anda termasuk orang yang kesepian?
4. Tidak memiliki tujuan dalam menjalani hidup
Tampa anda sadari aktivitas berjalan begitu terus tanpa ada perubahan yang berarti. Anda hanya seperti memenuhi tuntutan untuk bertahan hidup. Tidak punya tujuan pasti untuk berpikir kedepannya. Tetapi yang harus anda ingat, tujuan tidak sama dengan impian loh. Dengan impian hanya sekedar angan-angan semata sedangkan tujuan itu sudah tampak dan anda sedang berusaha mewujudkannya.
5. Kesenangan dalam bentuk apapun tidak akan memberikan kebahagiaan
Bermain, atau jalan bareng teman dan sebagainya memang terus menyenangkan. Anda memang merasa menemukan kebahagiaan dari hal tersebut. Tetapi karena yakin disitulah kebahagiaan anda. Tapi ketika lama menemukannya dan menjadi kebiasaan, rasanya tidak akan lagi sama. Artinya jika hal ini terjadi itu tandanya anda sedang kesepian. Karena seperti apapun aktivitasnya, akan terasa indah ketika dilakukan bersama orang yang anda sayang.
Nah guys, sudah tahukan hal yang bisa dikatagorikan kalau anda sedang kesepian. Semoga sedikit membantu rasa kesepian anda ya.
Posting Komentar