INSPIRASI - Kehadiran taman dirumah memiliki banyak sekali manfaat. Mulai dari memperbaiki sirkulasi udara, membuat suasana lebih segar, hingga memberikan ruang serapan kepada air. Tetapi, bagaimana jika rumah Anda memiliki lahan sempit dan terbatas?
Nah, intip dan contek Inspirasi desain teman kecil minimalis terbaik berikut untuk rumah mungil dengan lahan terbatas!
1. Taman Minimalis Daur Ulang
Menghadirkan desain taman minimalis yang apik nggak melulu soal Budget yang selangit. Maanfaatkan bahan-bahan daul ulang seperti pada inspirasi desain taman minimalis satu ini. Perabot bekas sederhana seperti ember dan baskom bekas bisa menjadi sebuah media taman yang manis pada taman kecil milik anda. Mulai dari ban mobil bekas hingga pipa air secara kreatif juga bisa menjadi elemen keren untuk desain taman minimalis, lho.
2. Taman Vertical Minimalis
Gak ada yang bisa lebih menghemat lahan dari pada memanfaatkan desain taman vertikal. Meskipun terdengar sulit dan mahal, Toppers sebenarnya bisa menciptakan taman vertikal kecil yang lebih murah, lho. Cukup buat media taman kecil yang digantungkan. Anda bisa memanfaatkan pipa hingga botol yang digantung pada salah satu dinding sebagai pot dan jadilah sebuah desain taman vertikal minimalis sederhana!
3. Taman Air
Ingin menonjolkan kesan yang menyegarkan lewat desain taman kecil yang anda miliki? Jika ya, maka desain taman air minimalis bisa jadi acuan anda. Jadikan air sebagai elemen utama dalam desain taman minimalis dengan menghadirkan kolam yang mendominasi lahan. Untuk perkara tanaman, berbagai pilihan tanaman air seperti teratai dan lili air bisa jadi alternatif.
4. Taman Indoor
Tidak punya cukup halaman? Jangan khawatir, taman kecil yang cantik bisa anda hadirkan secara indoor alias di dalam ruangan, lho. Tiru desain taman minimalis indoor berikut dan kini anda bisa merasakan kesan alami meski berada di dalam ruangan. Pastikan ruangan memiliki sirkulasi udara dan pencahayaan alami yang baik ya agar taman kecil bisa tumbuh dengan subur.
5. Taman Batu Minimalis
Elemen dalam desain taman ini gak melulu soal tanaman. Toppers bisa tonjolkan elemen menarik lainya seperti pemanfaatan batu dalam desain taman minimalis impian. Selain itu membuat desain taman-taman kecil semakin estetis, kehadiran bebatuan justru akan membuat tanaman-tanaman di taman kecil semakin outstanding.
Jika desain taman minimalis terbaik anda telah terwujud, sempurnakan dengan menghadirkan berbagai perabotan outdoor seperti kursi taman dan berbagai patung-patung taman untuk menghidupkan suasana taman minimalis impian milik anda.
Dengan lahan terbatas ternyata bukan halaman untuk mewujutkan desain taman impian, bukan? Selain menata, jangan lupa untuk terus merawat taman kecil anda lewat Tokopedia dan jadi rumah anda jadi lebih cantik!
Posting Komentar